foto berita

Kepala Dinas PMPTSP Hadiri Pengukuhan Pengurus Karang Taruna 12 Kecamatan se-Pinrang

Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kabupaten Pinrang, Andi Mirani, turut menghadiri kegiatan pengukuhan pengurus Karang Taruna dari 12 kecamatan yang digelar di Ruang Pola Kantor Bupati, Kamis (24/07).

Pelantikan dilakukan langsung oleh Ketua Karang Taruna Kabupaten Pinrang, Andi Ichsan Aswad Putra Irwan. Dalam sambutannya, Ia menekankan pentingnya kolaborasi antara Karang Taruna dan pemerintah daerah dalam berbagai sektor, khususnya kegiatan sosial, demi mendukung tercapainya visi dan misi pembangunan Kabupaten Pinrang.

Bupati Pinrang, Andi Irwan Hamid, dalam arahannya menegaskan bahwa pemerintah memiliki tanggung jawab untuk menaungi dan mendukung organisasi kepemudaan serta organisasi kemasyarakatan lainnya. Ia mendorong agar organisasi kepemudaan mampu terus membangun sinergi di berbagai aspek serta menjadi mitra aktif dalam pembangunan daerah.

Kehadiran Kepala Dinas PMPTSP dalam kegiatan ini menunjukkan komitmen lintas sektor dalam mendukung pengembangan organisasi kepemudaan yang dinamis dan proaktif dalam pembangunan daerah.