foto berita

Pinrang Investment Forum Ke-5 2024 : Perkuat Kemitraan Dengan Akselerasi Pelaksanaan Kegiatan Berusaha dan Investasi Di Kabupaten Pinrang

Pelaksanaan kegiatan Pinrang Investment Forum (PIF) yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kabupaten Pinrang melalui Dinas Penanaman Modal dan PTSP yang Ke-5 kalinya di tahun 2024 dilaksanakan di Hotel Mercure Nexa Pettarani Makassar, Kamis 10 Oktober 2024 yang mengusung tema “Akselerasi Pertumbuhan Ekonomi Daerah melalui Industri Hilirisasi”

PIF tahun ini bertujuan  untuk memperkuat kemitraaan dengan berbagai pihak dalam upaya mengakselerasi persiapan serta pelaksanaan kegiatan berusaha dan investasi di Kabupaten Pinrang. Bentuk kegiatan PIF tahun ini adalah Diseminasi Investasi yang bertujuan untuk memberikan informasi tentang potensi dan peluang investasi di Kabupaten Pinrang, dan membangun kerjasama dalam sektor swasta dan UMKM dalam rangka pelaksanaan kegiatan berusaha di Kabupaten Pinrang serta Penandatangan nota kesepahaman (MoU) dan perjanjian kerjasama dengan beberapa pihak sebagai tindak lanjut pelaksanaan perjanjian kerjasama.

Kegiatan dihadiri oleh unsur Kementerian/Lembaga seperti Kementerian Investasi/BKPM, Kementerian Keuangan, Kementerian Pertanian,  Kementerian Kelautan dan Perikanan, Politisi, Pakar Budidaya Peternakan dan Pertanian Universitas Hasanuddin, Asosiasi Pengusaha, dan Kepala OPD dari Teknis terkait Kabupaten Pinrang.