foto berita

KEPALA DINAS PMPTSP HADIRI PENGUKUHAN PASKIBRAKA JELANG HUT RI KE-78

Bupati Pinrang Andi Irwan Hamid secara resmi mengukuhkan Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) tingkat Kabupaten Pinrang di ruang pola Kantor Bupati Pinrang (15/8) dan dihadiri oleh Wakil Bupati Pinrang Drs. H. Alimin.,M.Si , Unsur Forkopimda, Staf Ahli Bupati Asisten, Kepala Dinas Penanaman Modal dan PTSP Andi Mirani bersama Kepala OPD Lainnya, para Camat, Pengurus dan anggota PPI serta orangtua para anggota Paskibraka tingkat Kabupaten Pinrang.

Paskibraka ini telah menjalani latihan intensif selama beberapa minggu dan telah siap melaksanakan tugasnya untuk mengibarkan bendera merah putih pada puncak peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia ke-78 yang akan digelar di Halaman Kantor Bupati Pinrang beberapa hari mendatang.